LINIMASA - Bakal calon presiden (capres) yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Ganjar Pranowo memberikan kuliah kebangsaan di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Indonesia (UI) pada Senin (18/9/2023).
Kehadiran Ganjar di kampus UI tentu menjadi sorotan publik. Pasalnya, Ganjar merupakan salah satu kandidat kuat yang bakal bertarung di ajang Pilpres 2024 mendatang.
Dalam kuliah tersebut, Ganjar dihadapkan dengan sejumlah pertanyaan dari para mahasiswa. Salah satu momen yang menarik perhatian adalah ketika seorang mahasiswa tiba-tiba mengajukan pertanyaan cukup kontroversial terkait masalah utang Indonesia juga persoalan LGBT.
Awalnya seorang mahasiswa bertanya kepada Ganjar Pranowo, "Pak, kalau jadi presiden utang lagi nggak, Pak?" Pertanyaan ini tentu saja mengacu pada utang luar negeri yang terus membengkak di era pemerintahan Presiden Joko Widodo.
Baca Juga:Ogah Sodorkan AHY Jadi Cawapres Prabowo, Partai Demokrat Ajukan Syarat Lebih Realistis
Ganjar terlihat sedikit terganggu dengan pertanyaan tersebut. Pasalnya, Ganjar sedang melakukan proses wawancara dengan awak media. "Sorry, sorry, agak terganggu saya."
Sesi wawancara Ganjar kembali diinterupsi oleh mahasiswa yang berteriak, kali ini dengan pertanyaan tentang LGBT. "Pak, menurut Bapak, LGBT gimana, Pak?"
Pertanyaan ini membuat Ganjar terlihat agak keras dalam meresponsnya. Dia meminta kepada mahasiswa tersebut agar bersabar terlebih dahulu dan jangan berteriak karena ia mengaku pasti akan memberikan kesempatan kepada para mahasiswa untuk bertanya.
"Oke, Bro, sabar dulu, Bro. Nanti ketemu saya ya. Bro, Bro, nanti ketemu saya di sini. Jangan teriak, ganggu. Ketemu aja, saya kasih kesempatan kok."
Situasi ini kemudian menjadi perbincangan di media sosial dan diberikan berbagai komentar oleh warganet. Beberapa orang mengkritik adab mahasiswa yang bertanya, menganggapnya tidak sopan.
Baca Juga:Jokowi Kantongi Data Intelijen soal Parpol, Gerindra Yakin Tak Disalahgunakan